♪ ♫ Pasukan Armada Blog ♫ ♪ Armada adalah salah satu band yg kini sedang digandrungi se-antero indonesia. Maka dari itu Kami membuat Blog ini, Bagi para Para Pasukan Armada khususNya, Untuk Meng-Apresiasi karya-karya Armada Band, Mencari info-info seputar Armada, Tentang karya - karya mereka, Jadwal manggung, Dokumentasi, Serta memberi tanggapan, kritik maupun saran yang berguna
Armada Serbu Dua Kabupaten
Banjarmasinpost.co.id, Banjarmasin - Kalimantan Selatan benar-benar kebanjiran artis papan atas Tanah Air. Setelah Nidji, TRIAD, giliran Band Armada mengguncang dua kabupaten di daerah ini.
Batulicin, ibu kota Kabupaten Tanahbumbu, dan Barabai, ibu kota Kabupaten Hulu Sungai Utara, akan menjadi dua kota yang dijajal Armada untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam bermusik.
Pemilik tembang Buka Hatimu, dan Mau Dibawa ke Mana tersebut tampil pada acara LA Lights Community Cool Break With Armada.
Di Tanahbumbu, Armada bakal tampil di Lapangan Kompi Batulicin, pada Rabu (13/10). Kemudian, Jumat (15/10) Armada tampil di Stadion Murakata Barabai.
"Kita sengaja memilih Armada, karena band yang satu ini tengah naik daun, dan memiliki banyak penggemar khususnya di dua kota yang kita pilih itu," ungkap Fandi dari LA Lights.
Seperti yang sudah-sudah, dalam setiap konser yang digelarnya, pihak LA Lights selalu menghadirkan bentuk hiburan yang berkualitas dengan standar nasional. Tidak terkecuali dengan konser di dua kota yang di dukung Metro Banjar ini
"Cukup dengan membeli tiket seharga Rp 20 ribu Anda sudah bisa menyaksikan konser band ternama di kota Anda. Jadi, jangan lewatkan dan saksikan penampilan Armada," katanya.
Armada dimotori Andith (drum), Rizal (vokal), Endra (bass), Mai (gitar) serta Radha (gitar). Band ini, terbentuk di Jakarta sekitar pertengahan Oktober 2007.
Mengusung aliran musik melancholic pop, serta ditunjang karakter suara sang vokalisnya yang khas, menjadikan lagu-lagu yang dihadirkan Armada nyaman di dengar dan mudah diterima oleh kalangan masyarakat luas.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar